Kartu kredit merupakan
penunjang kebutuhan hidup di era sekarang. Banyak kemudahan yang
didapatkan oleh pengguna kartu kredit. Diskon, promo, pembelian produk
yang dapat dilakukan pembayarannya menggunakan kartu kredit. Dengan
demikian berarti memiliki kartu kredit seolah menjamin kecukupan uang
dalam kartu kredit. Tapi sebenarnya kelonggaran uang tersebut bersifat
sementara karena harus tetap membayar apa yang telah digunakan melalui
kartu kredit tersebut termasuk bunganya. Jika Anda mempunyai kartu
kredit BCA sebaiknya harus mengetahui cara cek limit kartu kredit BCA.
Limit kartu kredit BCA maksudnya adalah batas besarnya tagihan yang
harus dibayar oleh nasabah pengguna kartu kredit BCA yang sudah
ditentukan oleh BCA sebelumnya.
Sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan fasilitas kartu kredit BCA, sebaiknya perhatikan hal sebagai berikut:
Lihat kebutuhan dan penghasilan Anda
Apabila akan memiliki kartu kredit sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan
dan penghasilan tetap tiap bulan. Sehingga nanti dapat memperkirakan
berapa jumlah limit kartu kredit yang dikeluarkan untuk Anda. Jumlah
pengeluaran perbulan Anda akan menjadi patokan dalam menentukan limit
kartu kredit, misalnya pengeluaran perbulan anda 3 Juta Rupiah tiap
bulan. Asumsi lainnya adalah pengeluaran tersebut kira-kira 40% dari
total penghasilan Anda. Maka limit kartu kredit sebesar lima kali
pengeluaran kebutuhan Anda setiap bulan atau sebesar 15 juta Rupiah.
Memilih kartu kredit BCA
BCA merupakan bank Swasta terbesar dan terbaik di Indonesia, kemudahan
layanan dan fasilitas sangat dijaga oleh BCA, termasuk kartu kredit BCA
dengan berbagai macam jenis dan kelas. Pilihlah jenis kartu kredit BCA
yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda untuk membayar tagihan
setelah menggunakan berbagai fasilitas kartu kredit BCA.
Cek limit dan tagihan kartu kredit BCA online
Kendalikan pengeluaran dan transaksi menggunakan kartu kredit, manfaatkan panduan cek limit kartu kredit BCA
dengan online karena sudah terdapat aplikasi online untuk nasabah kartu
kredit BCA dengan nama BCA e-statement/ BCA e-info. Dengan aplikasi
tersebut Anda tidak harus menunggu surat dari BCA mengenai laporan
tagihan kartu kredit Anda, serta lebih dapat mengendalikan transaksi
melalui kartu kredit supaya tidak melebihi batas. Sering pengguna kartu
kredit mengalami pembengkakan tagihan karena terlalu asyik membelanjakan
sesuatu menggunakan kartu kredit. Aplikasi BCA ini memudahkan dalam
memantau verifikasi laporan kartu kredit BCA secara online oleh pengguna
kartu dengan mengisi formulir data nasabah kemudian akan muncul laporan
secara rinci tentang kartu kredit BCA Anda.
Memiliki kartu kredit sebenarnya bukan suatu keharusan, karena manfaat
ATM juga dapat digunakan untuk bertransaksi. Keuntungannya memang
menggunakan kartu kredit dapat melakukan transakasi tanpa batas maksimal
berbeda dengan ATM. Jadi sebaiknya Anda mempetimbangkan terlebih dahulu
ketika akan mengajukan kartu kredit.